Minggu, 28 Juli 2013

Kambakkht Ishq



Viraj Shergill (Akshay Kumar) mungkin tak pernah berharap bertemu Simrita Rai (Kareena Kapoor) namun jalan hidup akhirnya mempertemukan juga dua orang yang punya pandangan hidup unik ini. Celakanya, pertemuan ini juga berakhir dengan cara yang sama sekali tak diduga oleh kedua orang ini.

Viraj adalah seorang stuntman sukses di Hollywood. Viraj tak pernah percaya cinta dan ia hanya menganggap wanita hanyalah tempat untuk memuaskan hawa nafsunya saja. Di sisi lain, Simrita juga tak percaya cinta namun ia juga tak mau begitu saja bertekuk lutut di bawah kaki Viraj. Ia tak mau diremehkan oleh pria manapun termasuk Viraj.

Suatu ketika, teman baik Simrita yang bernama Kamini (Amrita Arora) menikah dengan Lucky (Aftab Shivdasani), saudara Viraj. Pernikahan ini jelas ditentang oleh Viraj dan Simrita. Tak cukup hanya dengan menentang pernikahan ini, Viraj dan Simrita malah berusaha keras agar pernikahan ini dibatalkan. Usaha pun mulai dijalankan baik oleh Viraj maupun Simrita, mulai dari cara paling logis hingga cara yang paling tak masuk akal.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar