Pasha ingin melamar Lisa (Qory Sandioriva), namun di saat bahagia yang sudah Pasha pilih, ia malah disakiti karena Lisa ternyata lebih memilih lelaki lain. Pasha depresi. Hidup Pasha mendadak kelam. Melihat itu, empat teman kerja Pasha di advertising agency, Makki, Roman, Onci, Rowman dan Enda berupaya membuat hidup Pasha kembali ceria dengan meminta bantuan Talita (Nirina Zubir), pemilik Purple Heart, tempat yang (katanya) bisa membuat orang terus berbahagia. Permainan dimulai, Talita menabrak Pasha dengan sepeda, Pasha tidak sadarkan diri, dibawa pulang ke rumah dan saat Pasha pingsan keempat kawannya memakaikan perban di kaki Pasha, memberi kesan seolah-olah Pasha patah kaki, di sisi lain, Talita yang tidak sengaja memakai cincin yang seharusnya dikenakan Lisa. Pasha marah, meminta cincin itu dikembalikan. Talita menolak dan memberi syarat cincin akan dikembalikan asalkan Pasha memberi izin ke Talita untuk merawatnya selama Pasha sakit. Persetujuan dibuat, keduanya menjadi dekat. Talita membawa keceriaan dalam hidup Pasha. Talita berhasil membuat Pasha menjadi ceria. Awalnya Talita berupaya menjodohkan Pasha dengan Shelly (Kirana Larasati), namun rencananya runyam karena secara tidak sengaja Shelly malah bertemu dengan Onci –dan akhirnya jatuh hati dengan teman Pasha itu. Bagaimana kelanjutkan kisah ini?
Selasa, 02 Juli 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar